Rabu, 29 Oktober 2008

Tribun Gelar Kompetisi Sains Kreatif


Siswa-siswi SMA se Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat berpeluang mendemonstrasikan potensi dan telentanya melalui event bertajuk Kompetisi Sains Kreatif 2008-2009 yang dipersembahkan Tribun Timur bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Sulsel, Telkom, dan lembaga bimbingan belajar JILC. Lomba ini memperebutkkan Piala Menristek.
Event ini menjadi ajang bagi siswa untuk menujukkan kemampuannya secara kreatif melalui sejumlah item acara yang dikemas secara fun oleh panitia yang diketuai Abdul Haris.
Sekolah bisa menjadikan ajang yang akan berlangsung November 2008 hingga Januari 2009 ini sebagai momen untuk menunjukkan kemampuan dan talenta yang dimiliki siswanya. Apalagi, kegiatan ini mengutamakan kerja sama tim yang beranggotakan lima siswa.
Persyaratan untuk mengikuti ajang ini menurut Haris adalah satu tim beranggotakan lima orang siswa. Mereka harus mengirim esai minimal satu halaman dengan tema "Sekolahku di Masa Depan". Esai dikirim melalui email ke abdulharissuardi@yahoo.com. Naskah esai diterima panitia paling lambat 9 November 2008.
Bagi tim atau siswa yang kesulitan mengirim email dari sekolah atau daerahnya, bisa mendatangi kantor PT Telkom Sulsel-Sulbar di daerah kabupaten masing-masing. Telkom menyediakan layanan internet gratis untuk pengiriman esay tersebut.
Sebanyak 40 esai terbaik hasil seleksi panitia berhak mengikuti knock out competition November-Desember 2008 setiap hari Minggu, di M'TOS Makassar.
Selain memperebutkan Piala Menristek panitia menyiapkan juga sejumlah hadiah di antaranya sebuah PC dan Internet Gratis selama setahun yang dipersembahkan Telkom.(Rusdy Embas)

Tidak ada komentar: