Jumat, 8 Mei 2009, Kota Makassar mencatat sejarah baru. Ilham Arief Siradjuddin dan Supomo Guntur dilantik sebagai walikota dan wakil walikota Makassar periode 2001-1019. Disebut sejarah baru karena walikota ini merupakan walikota pilihan rakyat.
Untuk pertama kalinya juga Wali Kota Makassar dilantik di Lapangan Karebosi. Anggota DPRD Kota Makassar menggelar sidang di lapangan yang ketika didandani mendapat protes dari berbagai pihak karena dianggap akan kehilangan fungsi sosialnya.
Pelantikan Ilham dan Supomo yang lebih populer disebut IASmo juga menjadi salah satu ajang mempertemukan sejumlah tokoh Sulsel yang selama ini jarang bertemu.
Sebut saja, mantan Gubernur Amin Syam dan pelanjutnya Syahrul Yasin Limpo. Kedua tokoh yang bersaing di Pilkada Sulsel tahun lalu bertemu. Mereka pun bercipika-cipiki.
Pelantikan sudah selesai. Tak perlu pesta besar untuk merayakannya. Yang ditunggu sekaranga adalah kapan dan bagaimana IASmo merealisasikan janji kampanyenya.
Selamat memimpin Makassar lima tahun ke depan. Jangan lagi ada warga yang kelaparan karena tidak terurus. Biarkan warag bebas bergerak dengan nyaman kapan saja mereka mau tanpa rasa takut.(Rusdy Embas)
Jumat, 08 Mei 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar